Nasional, Jakarta - Selain Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Pariwisata Pramono Anung Cerita Kenakalannya Mencuri Plakat Saat Kuliah di ITB

Sebelumnya, Pramono menceritakan kenakalannya saat menjadi mahasiswa Teknik Pertambangan ITB angkatan 1982. Dia mengaku mencuri plakat peresmian gedung yang hendak diteken Menteri Pendidikan kala itu, Nugroho Notosusanto.

Penghargaan kepada Pramono, Arief, dan Basuki diserahkan dalam Sidang Senat Terbuka ITB memperingati 97 tahun pendidikan tinggi di Indonesia. Menteri Basuki didapuk memberikan orasi ilmiah. 

Rektor ITB Kadarsah Suryadi mengatakan, tiga menteri kabinet Presiden Joko Widodo ini layak mendapat penghargaan tertinggi ITB di bidang pemerintahan itu. Menteri PUPR dinilai berhasil megnawal pembangunan infrastruktur, Menteri Pariwisata dinilai punya terobosan untuk meningkatkan PDB dari sektor parisiwata, lalu Sekretaris Kabinet dinilai berhasil sebagai integrator semua kementerian mengawal program Nawacita presiden.

Seluruhnya ada 21 penghargaan yang setiap tahun diberikan oleh ITB, tiga di antaranya diberikan pada Pramono Anung, Arief Yahya, dan Basuki. Sembilan penerima penghargaan Ganesa Widya Jasa Adiutama, dua penerima Ganesa Wirya Jasa Adiutama, satu penerima Ganesa Widya Jasa Utama, serta enam penerima Ganesa Wirya Jasa Utama. Rektor ITB juga memperkenalkan lukisan mantan rektor ITB yang akan menjadi gambar resmi mereka yang akan dipajang di Gedung Rektorat, dan lukisan reproduksinya disimpan di Aula Barat dan Aula Timur kampus itu.

AHMAD FIKRI