Cantik, Jakarta - Wanita Jepang terkenal dengan Makeup Putri Diana, Pantang Bulu Mata Palsu dan Eyeshadow Biru )

Tapi Anda bisa menggunakan pembersih minyak yang paling sesuai dengan kulit. Hal ini dilakukan untuk menghilangkan semua kotoran, sisa makeup dan tabir surya dengan baik. Ikuti dengan pembersih yang bisa digunakan untuk menghilangkan residu. Cara ini akan memastikan kulit bersih licin, bebas dari kotoran dan siap menyerap dengan baik produk berikutnya.

Mandi rileks dengan air panas
Siapa yang tidak suka bersantai dengan mandi air panas? Ini adalah akhir yang sempurna untuk hari yang penuh tekanan. Biasanya kita mandi dalam waktu lima menit demi efisiensi. Hanya pada saat-saat tertentu kita benar-benar memberikan waktu untuk rutinitas mandi.

Mengapa tidak mengubah kebiasaan ini? Jepang memiliki sejarah mandi yang kaya. Onsen (air panas Jepang dengan rumah mandi yang berada di sekitar mereka) adalah contoh sempurna dari ini. Cobalah cara Jepang dengan meluangkan waktu untuk mandi santai. Eksfoliasi, gunakan minyak esensial, minyak mandi, pelembab dan pembersih tubuh untuk membantu kulit tetap segar.

Sheet mask
Penemuan Jepang kuno telah menjadi bagian tak terpisahkan dari rutinitas kecantikan mereka. Ini terdiri dari bahan lembut yang direndam cairan yang akan membantu melembabkan kulit. Seperti diketahui kulit yang lembap akan terlihat dewy. Ada berbagai sheet mask yang tersedia di pasaran, dan ini adalah cara tercepat untuk membuat kulit terlihat lebih cerah. (baca: Kiat Mengobati Rambut Rusak karena Matahari )

Massage
Massage saat facial dapat memberi manfaat pada kulit Anda dengan meningkatkan sirkulasi darah, membantu penyerapan produk dengan lebih baik dan tidak akan menarik kulit, sehingga elastisitas tetap utuh. Wanita Jepang tahu peraturan ini dan begitulah cara kita melihat hasilnya. Lain kali jika Anda dengan penuh semangat menggosokkan exfoliator, ingatlah peraturan emas ini dan kemudian pikirkan kulit wanita Jepang.

Wajib pakai tabir surya
Meski efek kulit sun-kissed banyak digemari, pastinya tidak sepadan dengan kerusakan kulit Anda di masa depan. Wanita jepang dengan kulit porselen tahu bagaimana sinar matahari merusak kulit, jadi coba hindarilah sebanyak mungkin dengan menggunakan tabir surya, topi bertepi lebar, atau penutup kepala lainnya saat Anda melangkah keluar di bawah sinar matahari.

6 Produk Makeup yang Tak Boleh Dipakai Setiap Hari )

 NIA PRATIWI